Contoh Penggunaan atau Pengertian Variable Pada PHP - Information Technology

Information Technology

Berita IT & Tutorial

test banner

Post Top Ad

Responsive Ads Here
Contoh Penggunaan atau Pengertian Variable Pada PHP

Contoh Penggunaan atau Pengertian Variable Pada PHP

Share This



Artikel kali ini akan membahasa programming web dengan bahasa PHP, sekaligus artikel pertama saya yang membahas tentang bahasa PHP.
Disini saya tidak akan membahas cara instalasi PHP nya , akan tetapi langsung mengenai programming PHP itu sendiri. Mengenai cara instalasi menjadikan server PHP mungkin teman-teman dapat mencarinya sendiri.

Baiklah, Artikel ini membahan tentang Variable Variable ini sangat penting kita pahami, karena kalau tidak akan membingungkan untuk belajar ke depannnya. Untuk apa sih kita belajar variable ini ? teman-teman mungkin masih ingat pelajaran disekolah tentang al-jabar misal x-5 = 2 , maka sudah dipastikan kita dapat menjawab x = 7 Bener ga sih ? (bingung) heheheh…. X itulah variable Mari kita mulai penggunaan variable
<?php
$nama_variable = “disini isi variablenya”;
Echo “$nama_variable”;
?>
Owh iya variable di PHP diawalai tanda dollar $, nah script diatas coba disave (buat aja folder ngulik.org trus index.php)

Gimana udah mulai paham tentang dasar variable ? Pasti anda bertanya : kalau begitu untuk apa pakai variable ? ribet banget , mending langsung aja pakai html Disini variablenya Kan hasilnya sama aja… (coba deh, pasti hasilnya sama aja).

<html>
<body>
Disini variablenya
</body>
</html> 


Hmmm…. Iya sih hasilnya sama aja, akan tetapi variable ini akan sangat berguna untuk menghubungkan antar halaman.

Mari kita buat contoh agar teman-teman bias mengerti kehebatan variable ini yang tidak dapat dilakukan dengan HTML. Contoh Variable kali ini kita akan membuat 2 halaman:
  1. halaman1.php
  2. halaman2.php 
Halaman 1.php
<html>

<head>

<title>halaman 1</title>

</head>

<body>

<form action=”halaman2.php” method=”post”>

Nama saya adalah : <br>

<input type=”text” name=”namasaya”><p>

Nama Pacar :<br>

<input type=”text” name=”namapacar”><p>

<input type=”submit” name=”submit” value=”Tebak”>

</form>

</body>

</html> 
Keterangan : saya bingung mau jelasin gmn, pokoknya bagi yang paham html sudah pasti mengerti tag tag diatas. Tapi saya jelaskan sedikit ya
Didalam tag form action halaman2.php dengan method post maksudnya adalah ketika kita klik tombol Tebak halam akan diarahkan ke halaman2.php
Didalam tag input-input ada “name” name itulah yang nanti akan dibaca si halaman2.php (alias jadi variablenya)
Masih bingung ? kita lanjutkan aja dulu ke pembuatan halaman2.php ya supaya ga bingung, karena setelah semua selesai pasti hilang bingungnya

Halaman 2.php
<html>

<head>

<title>halaman 2</title>

</head>

<body>

<?php

$namagw = $_POST[‘namasaya’];

$sayangQ = $_POST[‘namapacar’];

?>

Mudah mudahan <?php echo $namagw ?> menikah tahun ini juga dengan <?php echo $sayangQ ?>

</body>

</html> 
Nah… coba deh buka browsernya dan ketikan halaman1.php (owh iya file yang kita buat tadi disimipan dalam satu folder/folder yang sama) localhost/namafolder/halaman1.php

Post Bottom Ad

Responsive Ads Here

Pages